Di perpustakaan, terdapat berbagai kegiatan yang dilakukan oleh pengurus perpustakaan. Salah satu kegiatan rutin dan juga wajib yang harus dilakukan adalah pengolahan bahan pustaka atau yang familiar dikenal dengan tata kelola perpustakaan.
Dalam kegiatan tersebut, buku-buku yang ada di perpustakaan tersebut diolah dan disortir agar tercatat dan tertata rapi di rak buku.
Tetapi, apa itu tata kelola perpustakaan itu? Untuk lebih mengetahui dan memahami mengenai tata kelola perpustakaan, berikut adalah pengertian dari tata kelola perpustakaan, lengkap dengan kegiatan apa saja yang dilakukan dalam pengelolaan perpustakaan, hingga tugas pengelola perpustakaan.
Daftar Isi
Apa Itu Tata Kelola Perpustakaan
Koleksi buku di perpustakaan yang beragam dengan jumlah yang banyak tentu memerlukan waktu untuk memilih dan juga menatanya. Bahkan, penataannya tidak bisa dilakukan begitu saja. Agar rapi dan tertata, pengelola harus rutin melakukan penataan dan juga pengorganisasian.
Selain rapi, buku yang ditata dan juga diorganisir dengan baik akan memudahkan pembaca dapat mencari dan menemukan buku yang dimaksud. Petugas pun akan dimudahkan dalam hal penataan, pengelolaan, dan juga untuk mengecek buku-buku yang keluar dan dipinjam oleh anggotanya.
Bayangkan saja jika berbagai koleksi buku di perpustakaan tersebut tidak dikelola, pasti pembaca akan kesulitan mencari buku. Bahkan petugas atau pengelola juga kesulitan untuk mengecek dan juga mengendalikan arus buku tersebut. Dari situlah fungsi dan tujuan tata kelola perpustakaan dimulai.
Tata kelola perpustakaan adalah kegiatan pencatatan, pengolahan, pemeriksaan, dan juga penataan buku atau koleksi lain yang ada di perpustakaan sesuai dengan kategori dan juga klasifikasinya. Ada berbagai latar belakang mengapa tata kelola perlu dilakukan di perpustakaan, yaitu:
- sebagai inventaris atau pencatatan untuk tertib administrasi, pinjaman, dan atau mencegah terjadinya kehilangan dan mengetahui kerusakan buku,
- sebagai upaya penyortiran agar buku yang tidak layak, baik itu sobek, rusak, atau adanya halaman yang hilang bisa diketahui dan ditemukan dengan mudah,
- untuk melakukan kategorisasi buku yang kemudian digunakan untuk menentukan penyusunan rak buku secara sistematis yang fungsinya memudahkan pelayanan kepada para pemustaka,
- untuk melakukan katalogisasi atau memasukkan buku ke dalam daftar koleksi.
Tata kelola perpustakaan menjadi salah satu kegiatan wajib di perpustakaan yang mana bahan pustaka yang akan masuk harus diolah terlebih dahulu agar memudahkan melakukan akses informasi dan juga tertib administrasi oleh pemustaka.
Fungsi dan tujuan tata kelola bahan pustaka atau perpustakaan tentu berangkat dari bagaimana latar belakang dilakukannya tata kelola perpustakaan, yaitu sebagai berikut:
1. Mempermudah Pengaturan Koleksi
Dengan tata kelola, maka akan mudah melakukan inventarisasi mulai dari pencatatan identitas buku, tanggal masuk, hingga kode unik atau barcode buku sehingga mempermudah pengaturan koleksi. Tujuannya adalah jika sewaktu-waktu ada pemustaka yang meminjam, maka pengelola tinggal mencatatnya ke dalam sistem yang tersedia.
2. Memudahkan Pelayanan
Tata kelola perpustakaan juga memudahkan petugas memberikan pelayanan terbaik untuk para pemustaka, sehingga dapat meningkatkan pelayanan pada pemustaka. Hal ini karena setiap buku akan diklasifikasikan dan ditata secara sistematis pada rak-rak buku yang memiliki kategori masing-masing, sehingga lebih mudah menemukan.
3. Memudahkan Menemukan Buku
Tidak hanya bagi pemustaka, petugas atau pengelola juga dimudahkan dengan adanya tata kelola perpustakaan ini. Karena ketika nantinya melakukan pengecekan, perawatan, dan pencatatan, akan mudah mendapat dan menemukan buku yang dimaksud.
4. Menjaga Kualitas Buku
Terakhir, tujuan dari tata kelola ini adalah untuk menjaga kualitas buku tetap terjaga pada tahap uji dan sortir. Nantinya, buku yang layak akan ditata kembali berdasarkan kategorinya, sementara buku yang rusak atau tidak layak harus disortir dan disimpan untuk tidak lagi ditata di rak buku.
Baca juga: Tajuk Subjek Pustaka: Jenis dan Cara Menentukan
Kegiatan Pengelolaan Perpustakaan
Setelah memahami berbagai hal mengenai tata kelola perpustakaan atau pengelolaan perpustakaan, Anda juga harus memahami apa saja kegiatan pengelolaan perpustakaan yang berlangsung. Di bawah ini adalah beberapa kegiatan pada tata kelola perpustakaan yang dilakukan petugas atau pengelola.
1. Inventarisasi
Inventarisasi adalah kegiatan mencatat buku atau bahan pustaka yang masuk ke perpustakaan untuk melakukan pengadaan buku. Tujuannya adalah agar pengelola perpustakaan dapat mengetahui jumlah koleksi, buku apa saja, dan judul serta tanggal masuknya kapan.
Dalam inventarisasi, kegiatannya adalah sebagai berikut:
- memeriksa bahan pustaka
- mengelompokkan koleksi
- pengecapan
- pencatatan
2. Pengatalogan
Pengatalogan atau klasifikasi diartikan sebagai pengelompokan, pembagian, dan perbedaan terhadap buku-buku yang masuk ke perpustakaan, berdasarkan subjek, isi, judul, dan lain sebagainya sesuai dengan klasifikasi yang digunakan. Yang mana nantinya akan memudahkan sistem pencarian menggunakan nomor atau kode buku.
3. Penyelesaian Fisik Buku
Pada tahapan ini, adalah tahapan melakukan input data dan juga pencatatan fisik buku. Ada berbagai hal yang dilakukan pada tahapan ini, yaitu:
- memasukkan data buku ke dalam katalog
- melakukan scan cover atau sampul buku
- melakukan barcoding pada buku dan sistemnya
- melakukan tes barcoding
- pelabelan dan penyampulan pada buku
4. Shelving
Tahap terakhir adalah penataan. Sebelum ditata, Anda harus menyeleksi dan menyortir buku sesuai dengan kategori masing-masing dan masukkan buku dengan kategori tertentu ke rak yang sudah disiapkan. Tata berdasarkan penomoran dan kategori buku yang sudah dicantumkan.
Hal ini untuk memudahkan pemustaka dengan mudah menemukan buku berdasarkan kategori yang dimaksud.
Baca juga: Temu Kembali Informasi Perpustakaan
Apa Tugas Pengelola Perpustakaan
Dari pengertian dan berbagai hal mengenai tata kelola di atas, disebutkan bahwa tugas pengelola adalah melakukan tata kelola buku. Tetapi sebenarnya apa saja tugas dan fungsi pengelola perpustakaan? Berikut adalah tugas dan fungsi pengelola perpustakaan.
- Menyusun strategi rencana perpustakaan
- Menyusun rencana dan program kerja tahunan
- Menyusun program pengembangan perpustakaan
- Mengorganisasikan sumber daya dan dana
- Membimbing dan membina sumber daya manusia di unitnya
- Melakukan koordinasi penyelenggaraan kegiatan
Itulah penjelasan penting mengenai pengelolaan perpustakaan dan tugasnya. Semoga penjelasan di atas mudah dipahami dan bisa diterapkan dengan baik dalam perpustaan Anda. (Penulis: Cynthia Paramitha)
Artikel Terkait Mengenai Perpustakaan