Pastinya setiap instansi maupun sekolah memiliki perpustakaan walaupun dari sisi jumlah koleksi tidak selengkap dengan perpustakaan daerah atau perpustakaan dari kampus.
Namun, untuk meningkatkan hobi minat baca, menyusun buku juga perlu diperhatikan pustakawan. Yuk, pahami tips dan cara menyusun buku perpustakaan yang mudah dan pastinya menarik.
Tidak perlu lama, langsung kita bahas dari yang paling mudah dahulu ya.
Daftar Isi
4 Cara Menyusun Buku Perpustakaan
1. Menyusun Sesuai dengan Urutan Abjad
Cara pertama yang paling mudah adalah disusun sesuai dengan abjad. Kenapa? Sebab, dengan menyusun buku sesuai abjad, maka akan memudahkan Kita orang baru bisa mencari buku yang ditata rapi dalam rak dengan mudah.
Namun, hal yang perlu diperhatikan adalah pemilik perpustakaan bahkan perpustakaan mini harus memiliki daftar buku supaya tidak kebingungan ketika mencarinya dan harus sesuai.
2. Mengklasifikasikan Sesuai dengan Warna
Cara menyusun buku perpustakaan yang kedua dan menarik adalah dengan menyusun sesuai dengan warna. Nah, selain mudah hal ini juga bermanfaat untuk meningkatkan daya tarik perpustakaan karena kerapian di mata dan juga bisa memperindah ruangan.
Biasanya penyusunan model seperti ini cocok untuk buku-buku yang jumlahnya tidak banyak dan kebutuhan pribadi di rumah seperti perpustakaan mini. Sebab, akan mudah dicari daripada bukunya yang terlalu banyak.
3. Mengurutkan Buku Berdasarkan Ukuran
Tips menyusun buku yang ketiga adalah dengan memanfaatkan ukuran buku dari ketebalan dan tinggi buku yang sejenis. Dengan menyusun seperti ini maka akan enak untuk dilihat. Buku-buku yang cocok untuk disusun adalah seperti kamus atau buku-buku tebal yang memiliki series seperti micropedia atau kitab-kitab kitab ihya ulumuddin.
4. Disusun Sesuai dengan Kelompok Buku
Mengurutkan buku berdasarkan genrenya juga bisa, lho! Hal ini mirip sekali dengan cara yang dilakukan toko-toko buku pada umumnya. Biasanya ini sering dilakukan di toko-toko buku offline supaya orang yang masuk tidak bingung harus datang ke mana saja untuk mendapatkan buku.
Contohnya seperti pada buku di bawah ini.
Baca juga artikel berikut terkait perpustakaan